Berita  

Jamin Ketersediaan Bahan Pokok Bagi Korban Terdampak Semeru, TNI Intens Cek Logistik di Depo Penampungan

 

Lumajang, Pendim 0821 – Guna menjamin ketersediaan kebutuhan pokok bagi korban terdampak bencana alam Erupsi Gunung Semeru, petugas terus melaksakan pengecekan persediaan logistik yang ada di depo penampungan, salah satunya yang berada di SMP Negeri 2 Pronojiwo Kecamatan Pronojiwo Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Minggu (2/1/2022).

Dalam kegiatan tersebut, Bamin Tuud Koramil 0821/18 Tempursari, Sertu Totok Hardianto menyampaikan, bahwa pengecekan stok logistik di depo penampungan terus dilakukan secara berkala, agar upaya pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat korban terdampak tidak mengalami kendala.

Totok juga menyampaikan, bahwa pihaknya akan terus bekerja sama dengan seluruh personel Satuan Tugas (Satgas) Transisi Darurat ke Pemulihan Bencana Erupsi Gunung Semeru, untuk berupaya semaksimal mungkin membantu masyarakat yang terdampak.

BACA JUGA  Babinsa Desa Pagotan, Ajak Kelompok Tani Roso Mulyo 1 Tingkatkan Produktivitas Pertanian

“Kita akan selalu koordinasikan dengan petugas yang lain, agar logistik bagi masyarakat terdampak selalu tersedia, sehingga selalu siap apabila sewaktu-waktu digunakan untuk membantu korban terdampak,” ujar dia.

Lebih lanjut Totok mengatakan, bahwa kekurangan logistik khususnya bahan pokok, akan menghambat pemenuhan kebutuhan korban, untuk itu pihaknya bersama petugas yang lain secara berkala terus melakukan pengecekan.

“Secara berkala kita terus lakukan pengecekan, agar ketersediaan logistik di depo penampungan selalu siap dan tidak kekurangan, sehingga upaya membantu masyarakat terdampak dapat berjalan maksimal,” katanya. (Pendim0821)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *