Berita  

TNI Terjunkan Alat Berat, Bantu Maksimalkan Penyiapan Lahan Relokasi

 

 

Lumajang,– Sebagai upaya memaksimalkan upaya penyediaan tempat relokasi bagi masyarakat terdampak bencana alam erupsi Gunung Semeru, Personel Baltalyon Zeni Tempur (Yonzipur) 10 Pasuruan, Koptu Muhamad Zali, selaku salah satu operator alat berat miliki TNI, membantu pembukaan lahan relokasi yang berada di Desa Sumbermujur Kecamatan Candipuro Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (21/12/2021).

 

Zali menyampaikan, bahwa pihaknya akan terus berupaya membantu penyiapan lahan relokasi semaksimal mungkin, sehingga dalam waktu dekat bisa langsung dipergunakan.

 

Dia berharap, penyiapan lahan relokasi tersebut dapat segera selesai, agar dapat segera digunakan semaksimal mungkin untuk membantu masyarakat terdampak bencana erupsi Gunung Semeru.

 

“Semoga pembersihan lahan relokasi seluas kurang lebih 80 hektar ini dapat segera selesai, agar dapat digunakan semaksimal mungkin untuk masyarakat terdampak bencana alam erupsi Gunung Semeru,” ujar dia. (yeyen)

BACA JUGA  Meningkatkan Kerja Sama Di Wilayah Binaannya, Babinsa Loceret Serda Sudarsono Membantu Warga Pengecetan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *