tribunjatim.co – Selama lebih dari puluhan tahun, Bank Rakyat Indonesia (BRI) telah menjadi mitra dari institusi Tentara Nasional Indonesia.
Selama kurun waktu itu pula, BRI bersama TNI juga telah banyak bekerjasama dan membantu dalam berbagai aksi sosial dan kemanusiaan.
Dilatarbelakangi hubungan kerjasama yang telah terjalin baik selama ini, Bank Rakyat Indonesia khususnya BRI Cabang Madiun berupaya memberikan andilnya untuk membantu meningkatkan kesejahteraan para Prajurit Korem 081/DSJ.
Seperti pada pagi ini, saat mereka memberikan bantuan berupa alat fitnes untuk Korem 081/DSJ yang diterima langsung oleh Danrem 081/DSJ Kolonel Inf Waris Ari Nugroho.
Kepala BRI Cabang Madiun, Rizky Andhika yang menyerahkannya secara langsung, berharap bantuan tersebut dapat berguna dan bermanfaat dengan baik.
“Semoga alat fitnes ini dapat membantu memelihara dan meningkatkan kebugaran serta kesehatan para anggota di sini,” katanya di Makorem 081/DSJ, Jl. Pahlawan No. 50 Kota Madiun, Kamis (23/12/2021).
Karena Rizky menilai, dihadapkan dengan tantangan tugas dan pengabdian yang harus dilakukan, tentunya setiap prajurit TNI dituntut untuk memiliki kondisi tubuh yang sehat dan bugar setiap saat.
Sementara itu, Danrem mengaku bersyukur berterima kasih atas bentuk kepedulian dan perhatian yang telah diberikan dari BRI Cabang Madiun.
“Atas nama pribadi dan seluruh keluarga besar Korem 081/DSJ, saya mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuannya,” ujarnya sambil mencoba salah satu alat fitnes.
Senada dengan Ketua Cabang BRI Madiun, Danrem pun menegaskan jika bantuan alat fitnes itu nantinya akan sangat bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan dan kebugaran tubuh anggotanya.
Dengan keberadaan alat fitnes itu, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho juga akan memberikan waktu khusus bagi anggotanya untuk dapat melakukan fitnes.
“Nanti akan kita berikan waktu khusus. Atau bagi anggota yang sedang tidak ada kegiatan, nanti dapat memanfaatkannya. Intinya kapan ada waktu, anggota silahkan untuk fitnes,” tutupnya.