Berita  

Bus EKA Tabrak Pejalan Kaki Hingga Meninggal Di Tempat

Nganjuk – Tribunjatim.co – Kecelakaan terjadi di Jalan Raya Nganjuk – Madiun masuk Desa Selorejo, Kecamatan Bagor, Kabupaten Nganjuk, Senin (13/12/2021) sekitar pukul 02.30 WIB. Insiden ini melibatkan Bus PO EKA menabrak pejalan kaki.

AKP Indra Budi Kanit Laka Satlantas Polres Nganjuk menjelaskan, kejadian bermula saat kendaraan tersebut melaju dari arah barat ke timur dan tidak memperhatikan arah depan ada pejalan kaki yang menyebrang jalan dari arah utara ke arah selatan, karena jarak terlalu dekat sehingga terjadi kecelakaan lalu lintas.

Bus Hino PO Eka Nopol S-7331-US yang dikemudikan Sama’un (58) warga Desa Mojokrapak, Kecamatan Tembelang, Kabupaten Jombang. Sedangkan Pejalan Kaki Mr. X (±65).

BACA JUGA  Gelar Apel Kesiapan, TNI-Polri dan Pemerintah Kabupaten Madiun Siap Aman Pemilu 2024.

AKP Indra Budi Kanit Laka Satlantas Polres Nganjuk mengatakan “Sama’un (Sopir PO Bus Eka) di duga kurang memperhatikan situasi arus lalu lintas dari arah depan serta tidak mengutamakan pejalan kaki”.

Akibat laka tersebut, pejalan kaki Mr. X (±65) mengalami luka kepala, luka robek pada kaki kiri dan tidak sadar sehingga korban tersebut meninggal dunia di TKP.

Masih kata AKP Indra Budi Kanit Laka Satlantas Polres Nganjuk “tidak ada lampu penerangan jalan dan pengendara Bus Hino Po Eka kurang berhati-hati”.

Dengan adanya kejadian tersebut, kerugian material ditafsir mencapai Rp. 500.000,- (Lima ratus rubu rupiah)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *